Pertumbuhan dan Perkembangan Pada Remaja

 

SMP Kelas 7 semester 2

Kali ini Freependidikan akan menyampaikan materi PJOK tentang pertumbuhan dan perkembangan pada remaja untuk SMP kelas 7 semester 2


Pertumbuhan remaja 

Pengertian pertumbuhan adalah suatu proses bertambahnya ukuran baik volume bobot  dan tinggi badan, menurut para ahli masa remaja dibagi menjadi tiga kelompok  yaitu 

  • pertama masa awal remaja usia antara 12 sampai 15 tahun.
  • kelompok 2 masa remaja pertengahan usia antara 15 sampai 18 tahun
  • kelompok 3 masa remaja akhir usia antara 18 sampai 21 atau 22 tahun.
Terdapat 2 perubahan yang menyertai pertumbuhan remaja yaitu perubahan internal dan eksternal,  perubahan internal meliputi perubahan ukuran alat pencernaan paru-paru dan jantung yang bertambah besar dan berat, sistem kelenjar kelamin bertambah sempurna dan tumbuhan organ-organ lainnya.

Perubahan eksternal meliputi perubahan bertambahnya tinggi badan, lingkar tubuh, perbandingan ukuran panjang dan lebar tubuh, pada remaja laki-laki mulai tumbuh jakun di leher, tumbuh kumis, tumbuh rambut di dada, ketiak serta alat kelamin. Adapun pada remaja perempuan mulai terlihat tumbuhnya payudara, pinggul membesar, serta tumbuh rambut di daerah ketiak dan alat kelamin.

Faktor-faktor yang mempengaruhi pertumbuhan fisik remaja.

  • Faktor keluarga remaja yang memiliki tubuh tinggi atau badan gemuk, kemungkinan adalah keturunan dari salah satu anggota keluarganya misalnya keturunan dari ayah ibu kakek dan nenek.
  • Faktor makanan atau gizi asupan makanan yang bergizi sangat berpengaruh pada pertumbuhan badan pertumbuhan remaja yang asupan gizinya cukup lebih baik daripada remaja yang kurang gizi.
  • Faktor emosional remaja yang sering mengalami gangguan emosional dapat menyebabkan terbentuknya steroid adrenal atau berfungsi untuk metabolisme tubuh secara berlebihan kondisi ini dapat berakibat berkurangnya hormon pertumbuhan di kelenjar pituitari. Jika terjadi demikian pertumbuhan awal remajanya terhambat dan tidak tercapai berat yang seharusnya.
  • Faktor jenis kelamin anak laki-laki cenderung lebih tinggi dan lebih berat daripada anak perempuan namun pada usia 12 dan 15 tahun anak perempuan biasanya akan lebih sedikit lebih tinggi dan lebih berat daripada anak laki-laki dan anak perempuan pun menyebabkan perbedaan tersebut.
  • Faktor status sosial dan ekonomi remaja yang berasal dari keluarga status sosial ekonomi tinggi cenderung lebih besar.
  • Faktor kesehatan pangkal kesehatan remaja sangat berpengaruh pada pertumbuhan remaja yang sehat dan jarang sakit akan memiliki pertumbuhan yang lebih baik dari pada remaja yang sering sakit.
  • Faktor pengaruh jenis-jenis bentuk tubuh, seperti memiliki tulang yang besar memiliki tulang yang kecil atau tinggi kurus atau memiliki tulang yang besar dan berbadan gemuk akan mempengaruhi pertumbuhan remajanya. Misalnya anak yang bangun tubuhnya terbentuk akan lebih besar daripada remaja yang bentuk tubuhnya economos. Remaja yang memiliki bentuk tubuh mesomorph berpeluang lebih besar untuk mudah gemuk.

Perkembangan remaja

Perkembangan pada masa remaja adalah perkembangan masa kanak-kanak menuju masa dewasa yang ditandai dengan perkembangan fisik dan perkembangan mental.  Perkembangan adalah perubahan yang terjadi pada kematangan  seseorang dalam berpikir dan cerdasan tingkah laku dan keterampilan.  

Jenis-jenis perkembangan remaja

  • Perkembangan biologi perubahan fisik pada remaja merupakan hasil aktivitas hormonal di bawah pengaruh sistem saraf pusat perubahan fisik yang sangat jelas nampak Pada pertumbuhan peningkatan fisik dan perkembangan karakteristik.
  • Perkembangan psikologis teori psikososial tradisional menganggap bahwa krisis perkembangan pada masa remaja menghasilkan terbentuknya identitas pada masa remaja, mereka mulai melihat dirinya sebagai individu yang lain
  • Perkembangan kognitif berpikir kritis mencapai puncaknya pada kemampuan berpikir abstrak, remaja tidak lagi dibatasi dengan kenyataan dan aktual yang merupakan ciri periode konkret remaja yang memperhatikan kemungkinan yang akan terjadi.
  • Perkembangan moral anak yang lebih mudah hanya dapat menerima keputusan atau sudut pandang orang dewasa, berbeda dengan remaja mereka harus mengganti seperangkat moral dan nilai untuk memperoleh otonom dari orang dewasa.
  • Perkembangan spiritual remaja mampu memahami konsep abstrak dan interprestasikan  analogi serta simbol-simbol mereka mampu berempati berfilosofi dan berpikir secara logis.
  • Perkembangan sosial remaja harus membebaskan diri mereka dari dominasi keluarga dan menetapkan sebab identitas yang mandiri dari kewenangan Keluarga. Masa Remaja adalah masa dengan kemampuan bersosialisasi yang kuat terhadap teman terdekat dan teman sebaya. 

Faktor yang mempengaruhi perubahan fisik sekunder 

Pubertas remaja akan mengalami perubahan fisik primer perubahan yang tidak nampak dan perubahan fisik sekunder, perubahannya nampak perbedaan antara perubahan fisik primer dan perubahan fisik sekunder sebagai berikut 
  1. Perubahan fisik primer pada remaja pubertas ditandai dengan menstruasi untuk anak perempuan dan mimpi basah untuk anak laki-laki. 
  2. Perubahan fisik sekunder telah mengalami perubahan fisik secara primer remaja akan mengalami perubahan secara sekunder.
ciri-ciri perubahan fisik secara sekunder pada remaja 

1. Pada remaja laki-laki 
  • Tumbuh jakun pada leher adalah bagian yang menonjol pada leher Seorang laki-laki. 
  • Tumbuh rambut pada bagian tertentu seperti sekitar kemaluan setiap dan kumis. 
  • Dada lebih bidang 
  • suara lebih besar atau berat
2. Pada remaja perempuan
  • pinggul membesar
  • payudara membesar 
  • tumbuh rambut pada sekitar kemaluan dan ketiak

Faktor yang mempengaruhi perubahan mental remaja

1. faktor internal 
Faktor internal adalah faktor yang berasal dari dalam diri seseorang seperti sifat bakat  dan keturunan.

2. faktor eksternal 
Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar diri seseorang yang dapat mempengaruhi mentalnya. 

Dampak gangguan kesehatan mental pada remaja

Dampak positif

Remaja yang memiliki kesehatan mental yang baik akan lebih mudah melalui kondisi yang sulit pengalaman tersebut dijadikan pembelajaran dan motivasi untuk terus berusaha lebih baik.

Dampak negatif 

Remaja yang memiliki mental yang kurang baik akan mengalami kesulitan menghadapi kondisi yang sulit. Mereka akan mengalami stres.

Demikian materi yang bisa Freependidikan  sampaikan tentang pertumbuhan dan perkembangan pada remaja barangkali ada teman-teman yang ditanyakan silakan tulis di kolom komentar atau bisa melalui WhatsApp kurang lebihnya saya mohon maaf.

Belum ada Komentar untuk "Pertumbuhan dan Perkembangan Pada Remaja"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel